Press Release Ngobar #2
Himpunan Mahasiswa Program Studi Kimia UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta mengadakan Ngobar #2 yang dikelola oleh Program Kerja Departemen Keilmuan dan Riset dengan tujuan untuk memfasilitasi diskusi dan berbagi pengetahuan antara peserta dan mentor/pembimbing, sehingga dapat meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka.
Acara ini diadakan di FST Ruangan 303 AB pada tanggal 25 Oktober 2025. Temanya adalah Bonding Beyond Words: The Story Behind an Inspiring Voice. Acara ini dihadiri oleh mahasiswa aktif kimia UIN Sunan Kalijaga dengan pemateri utama yaitu Imroatul Mahmudah dan Aisyah Syafiqoh AM selaku moderator.
Rangkaian acara diawali dengan pembukaan oleh pembawa acara, dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an. Kemudian disampaikan sambutan dari Ketua HM-PS Kimia. Acara dilanjutkan pemaparan materi dan dilanjutkan dengan sesi jawab dan pembagian sertifikat kepada moderator dan pemateri. Lalu, diakhiri dengan penutupan oleh pembawa acara dan sesi foto bersama.
Sesuai dengan tujuan acara program kerja Departemen Keris, melalui kegiatan Ngobar #2 ini diharapkan mahasiswa/i Kimia UIN Sunan Kalijaga dapat memperoleh wawasan dan keterampilan dalam berkomunikasi secara percaya diri, mampu menyampaikan ide dengan jelas, serta membangun kepercayaan diri untuk menghadapi berbagai kesempatan maupun akademik profesional di masa depan.


Comments
Post a Comment